Halaman

11 Januari 2014

Cake Pisang Kukus Tepung Beras



Di rumah masih ada beberapa buah pisang mas yang sudah matang sekali. Anak anak udah nggak ada yang berminat kalau begitu penampakannya. Biasanya pisang mas cuman dimakan begitu saja tidak pernah aku olah ke dalam kue. Untuk kue aku seringnya menggunakan pisang raja. Selain manis aromanya juga khas. Tapi daripada pisangnya kebuang, ya aku bikin aja kue. Lagian setahuku di Malaysia pisang mas malah umum digunakan untuk membuat kue. Jadi nggak ada salahnya dicoba.

Resep aku ambil di Sajian Sedap. Pisang ambonnya aku ganti pisang mas, emulsifiernya juga aku skip karena kemarin bikin kue udah pake emulsifier. Takut kelebihan dosis bahan kimianya...hehe
Hasilnya enak dan lembut dengan aroma pisang yang tipis. Sewaktu dikukus mengembang tinggi, ketika keluar kukusan mengkerut dikit. Tapi tetep lembut kok. Penampakannya terlihat ada beberapa bintik cokelatnya karena gula merahnya ada yang nggak hancur sewaktu dikocok. Ternyata menurutku lebih bagus cetakannya nggak dioles minyak. Kalau dioles malah banyak mengkerutnya. Justru yang nggak dioles cantik dan sama sekali nggak lengket kok. Kalau mau lihat resep asli silahkan buka Sajian Sedap ya. Kue ini unik. Walaupun mengandung tepung beras rasanya seperti cake terigu. Enak dan ringan.



0 komentar:

Posting Komentar